Resep Mie Tek Tek Spesial Paling Enak - sederhana namun indah

Breaking

Senin, 12 Maret 2018

Resep Mie Tek Tek Spesial Paling Enak

Mie tek tek adalah makanan khas kota Bandung yang sudah sangat terkenal akan kelezatannya. Olahan ini biasanya disajikan dengan dua jenis masakan berbeda, ada yang berkuah dan ada juga yang goreng. Untuk resep kali ini kami akan membagikan resep olahan mie tektek kuah yang sangat segar sekali untuk anda cicipi, karena memang untuk olahan mie tek tek sendiri sangat lezat bila dihidangkan dengan kuah segarnya. Masakan ini sangat pas sekali untuk hidangan spesial di meja makan anda, apalagi bila anda hidangkan dengan kreasi lainnya, seperti menambahkan citarasa pedas atau tambahan lainnya. Nah untuk anda yang ingin mencoba olahan ini di rumah silakan ikuti resep yang akan kami suguhkan, karena mie tek tek kuah cukup mudah untuk anda coba masak sendiri.

mie tektek kuah 


Bahan membuat mie tek tek
150 grm mie kuning, rebus dahulu
150 grm daging ayam, potong kotak
120 ml air bersih
5 sdm minyak goreng, untuk tumis
2 telur ayam, silakan masak orak-arik dahulu
1 ikat caisim, potong – potong ukuran 3 cm
1/2 kol, iris panjang

Bumbu halus
5 buah kemiri
5 siung bawang putih
5 butir bawang merah
1 sdt garam halus
1 sdm merica butir

Bumbu pelengkapnya :
2 sdm kecap manis
2 sdm minyak wijen, bila kurang tambahkan
1 sdt penyedap rasa

Bahan untuk Acar :
1500 ml air panas
10 buah cabai utuh, bila kurang bisa tambahkan
5 butir bawang merah, potong kotak kecil
1 mentimun, potong kotak kecil
1 wortel, ukuran sedang, potong kotak kecil
1 sdm cuka masam
1 sdm gula pasir putih

Cara Membuat Mie Tek Tek Spesial Paling Enak :
Silakan anda tumis dahulu bumbu yang sudah dihaluskan, aduk perlahan hingga tercium aroma harum
Kemudian tambahkan daging ayam yang sudah anda potong, aduk lagi hingga daging berubah warna
Tuangkan air putih ke dalam tumisan, aduk sebentar dan biarkan surut
Sekarang tambahkan mie, potongan kol, caisim, serta telur yang sudah di orak-arik
Sekarang tinggal masukan bahan pelengkap lainnya, aduk sebentar dan tunggu hingga meresap
Sekarang angkat dan tuangkan dalam piring saji, kemudian tambahkan acar dan kerupuk
Mie tek tek sudah siap disajikan.

Mietek tek spesial sudah bisa anda nikmati dengan bahan pelengkap yang anda sukai. Silakan sekarang giliran anda untuk mencobanya di rumah, selamat mencoba dan semoga berhasil.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar